Bandung, 10 Oktober 2024---Setelah menanti tak kurang dari tiga pekan lamanya, akhirnya penjurian Lomba Kreasi Video Pendek ‘Cerita dari Pranata Humas Indonesia: Kerja Bersama Membangun Bangsa’, dilaksanakan di Bandung (10/10). Acara dilaksanakan bersamaan dengan perhelatan tahunan kehumasan pemerintah, Anugerah Media Humas 2024.
Tercatat 140 video dari rekan Pranata Humas di lingkup pemerintah pusat dan daerah berpartisipasi menyukseskan kampanye #10tahunkerjabersama. Kampanye tersebut didorong Kementerian Komunikasi dan Informatika guna menyambut peralihan kepemimpinan nasional dan apresiasi terimakasih terhadap Presiden Joko Widodo beserta jajarannya.
“Humas harus bisa mengapreasi dan mendiseminasi kerja-kerja pemerintah selama 10 tahun. Kita wajib meneruskan kerja-kerja tersebut untuk menuju Indonesia Maju,” jelas Usman Kansong yang bertindak sebagai juri kompetisi tersebut.
Usman menambahkan, seorang humas harus mampu mengemas informasi dalam bentuk video yang menarik. Seluruh video yang terpilih diharapkan bisa memotivasi humas untuk terus berinovasi dan berkreasi.
Sementara itu, juri lainnya, Elvira Khairunnisa yang juga salah seorang presenter di televisi swasta mengapresiasi para peserta yang telah berkontribusi. Ia menilai, tak mudah mengeksekusi ide dan gagasan dalam bentuk video dengan durasi deadline yang bisa dibilang singkat.
“Terlebih video dengan durasi pendek, satu menit. Tidak semua humas bisa menyampai gagasan secara lengkap dan sesuai tema. Jika waktu yang diberikan lebih lama, bisa jadi konsep video akan lebih matang dan outputnya maksimal. Ini sudah luar biasa. Banyak yang bagus dan luar biasa,” katanya ketika berdiskusi di sela sesi penjurian.
Terdapat beberapa poin penilaian, kata Elvira, yang telah disepakati dalam melakukan penjurian kompetisi. Elvira menyebutkan, unsur-unsur seperti pesan, tagar, dan teknik pengambilan gambar. Selain itu, tambah Elvira, orisinalitas, kesesuaian tema, serta gagasan, mempunyai prosentase yang cukup tinggi.
Kolaborasi Kampanye
Dalam penyelenggaraan kompetisi, Ikatan Pranata Humas (Iprahumas) Indonesia bersinergi dengan Direktorat Tata Kelola dan Kemitraan Komunikasi Publik (TK3P), Kemenkominfo. Direktur TK3P, Hasyim Gautama Ketika berdiskusi dalam sesi pleno penjurian mengatakan, potensi kolaborasi Iprahumas sangat menjanjikan dalam menyebarkan informasi ke seluruh kalangan masyarakat Indonesia.
“Saat ini, terdapat tak kurang dari 7000 pranata humas di seluruh Indonesia. Bayangkan kalau kita sinergi, mulai dari peningkatan kapasitas alias belajar Bersama, hingga melaksanakan diskusi. Dahsyat,” jelas Hasyim bersemangat.
Ke depan, Hasyim berharap ada kolaborasi dan sinergi yang lebih era tantara Iprahumas dan Kemenkominfo selaku instansi pembina. Kompetisi video, menurut dia, sebagai awal dari peralihan keketuaan di Iprahumas. Berharap dapat memberikan nilai tambah, tak hanya untuk anggota Iprahumas, namun juga ke fungsional tertentu Pranata Humas, dan tentunya masyarakat sebagai penerima manfaat.
Penulis: Dewi Indah Ayu
Editor: Dimas Aditya Nugraha